You choose it!!
Mayoritas dari kita pasti ada saatnya merasa gerah untuk diperhatikan dari orang di sekitar kita, baik itu orang tua, saudara, teman, dosen/guru atau siapapun itu yang ada di sekitar kita, untuk setiap hal yang kita lakukan. Semua orang ingin punya privasi pribadi dan waktu pribadi masing-masing. Sehingga perhatian orang lain kadang menjadi suatu hal yang sangat menjengkelkan. Sebagai contoh perhatian dari orang tua. Orang tua kadang sangat ketat dalam memperhatikan dan mengawasi anak-anaknya. Sebagian besar orang tua benar-benar membuat aturan yang begitu ketat bagi anak-anaknya. Aturan jam belajarlah, aturan jam bermainlah, aturan jam tidurlah, aturan dalam bergaullah, dan banyak aturan lainnya yang secara kasat mata bagi kita anak-anaknya secara umum sangat menjengkelkan. Apalagi kita sebagai anak muda, yang masih berada pada masa aktif-aktifnya dan benar-benar ingin melakukan banyak hal. Aturan dan perhatian itu seakan-akan menjadi rantai yang begitu mengekang kita, ya...